Sabtu, 04 Agustus 2018

Ilmu Penting Seputar Facebook Marketing

Belajar Facebook Marketing Untuk Para Pemula




Saya yakin anda yang berkunjung ke artikel ini datang dari berbagai latar belakang, mulai dari pelajar, ibu rumah tangga, mahasiswa, pekerja, dll.

Namun, apapun latar belakang anda, tujuan anda mengunjungi artikel ini pasti untuk mempelajari Ilmu Facebook Marketing sebagaimana judulnya.

Sebelum anda membaca artikel ini sampai kebawah dan siap untuk anda praktekkan, anda berarti sudah punya dagangan yang siap dipasarkan secara Online melalui satu media yang dahsyat yaitu Facebook.

Facebook adalah Media Sosial, sedangkan Marketing secara simpelnya adalah Metode Pemasaran, jadi Facebook Marketing kalau mau dibahasakan secara lebih luas adalah Metode Pemasaran Dengan Menggunakan Facebook Sebagai Media/Alatnya.

Coba difikirkan sejenak, mungkin anda mengalami masalah-masalah dibawah ini dalam berjualan !

- Promosi setiap hari, anehnya... tidak ada yang beli
- Sudah jual sana sini tapi tidak ada peminat
- Sudah buat kata-kata menarik, tapi dicuekin
- Sudah bikin promo besar-besaran, eh malah dianggap remeh
- Sudah design gambar promosi yang bagus, tapi tidak ada yang chat

Pernah? jika IYA... berarti artikel ini.. cocok buat anda, karna artikel ini akan mengatasi masalah-masalah tadi, stop jatuh kelubang yang sama.

Anda sudah beruntung menemukan artikel ini, artikel ini akan membahas Tak-Tik berupa tips-tips berjualan di Facebook yang banyak ditinggalkan oleh banyak orang.

Anda harus selangkah lebih maju. Dengan mengetahui Ilmu Facebook Marketing ini, harapannya adalah omzet penjualan anda akan meningkat 50%-100% perminggu/perbulan

Tapi semua tips-tips yang akan saya berikan ini adalah GRATIS ! kalau gratis, itu artinya anda butuh yang namanya KESABARAN untuk mempraktekkannnya. Karna setiap yang Gratis pasti butuh kesabaran, dan kesabaran itu akan berbuahkan hasil yang manis jika ditekuni. Siap?

Sip, sudah cukup pembukaannya.. mari kita menuju materi !

Hal - hal apa saja yang perlu anda siapkan sebelum memulai aktivitas Facebook Marketing?


Yang pertama adalah, anda harus mempersiapkan akun Facebook Pribadi yang matang, yang menjual, yang informasi akunnya jelas supaya tidak mudah dicap sebagai PENIPU!



Pastikan biodata akun Facebook anda yang akan dijadikan akun jualan sangat jelas, ini agar calon pelanggan anda mudah mengenali anda, kalau perlu cantumkan juga nomor WhatsApp anda dan cantumkan alamat anda yang bisa dideteksi oleh Google Maps !

Selanjutnya, pastikan postingan anda bersifat PUBLIK



Gunanya adalah supaya postingan anda tidak hanya akan dilihat oleh teman-teman anda saja, tapi juga akan dilihat oleh publik (keseluruhan)... dengan begini, jangkauan anda makin luas. Setelah akun facebook personal anda sudah matang, selanjutnya adalah mengumpulkan calon prospek.


Cara memilih Grup Facebook yang tepat untuk berpromosi


Grup Facebook anda ada berapa? 50? 100? 500? 1000?, anda setiap hari berpromosi ke ratusan grup, akan tetapi kenapa sangat jarang ada yang chat anda? bahkan pernah ngga ada sama sekali? saya hanya berpromosi ke 4 grup, akan tetapi mengapa sampai kurang lebih 35 orang yang chat saya selama hampir tiap hari? apakah mengherankan.... anda berpromosi ke ratusan grup tapi yang chat cuma 1,2,3 orang saja? sedangkan saya hanya berpromosi ke 4 grup tapi yang chat bisa nyampe 35 orang perhari?

Jawabannya adalah karna anda salah masuk, harusnya anda kepasar eh malah kekuburan, maksudnya apa? coba perhatikan tips sederhana dibawah ini !


Gambar diatas adalah contoh grup-grup facebook yang seperti kuburan, alias interaksinya rendah, membernya memang ada yang puluhan bahkan ratusan ribu, akan tetapi orang2 didalamnya sangat jarang berinteraksi, sehingga kiriman perharinya hanya sebatas 10+.

Grup-grup seperti ini tidak usah anda jadikan sebagai ladang promosi, karna tidak akan berbuahkan hasil, lalu bagaimana contoh grup yang pantas untuk dijadikan sebagai ladang promosi? tengok dibawah ini


Nah, ini loh grup-grup yang empuk buat dijadikan ladang promosi. Anda lihat, kiriman perharinya nyampe 2500+ kiriman. Nampak jelas bahwa member-member didalamnya sering berinteraksi. Digrup-grup seperti ini, silahkan anda berpromosi, dan anda akan temukan kami disana, hahaha :D

Itu hanya contoh saja, kalau anda menjual produk kesehatan, maka masuk kedalam grup-grup yang berhubungan dengan kesehatan, kalau bisnis anda kuliner, maka masuk grup tentang makanan, dst. Jadi sesuaikan dengan target pasar anda. Dan tidak cukup sampai disini, akan ada pembahasan bagaimana cara membangun trusting dengan member-member didalam sana. Baca aja secara bertahap, nanti anda temukan.
Catatan : "Lebih baik berpromosi ke 3 grup tapi interaksi tinggi, daripada berpromosi ke ratusan grup tapi interaksinya rendah, buktikan sendiri"

Bagaimana cara menemukan calon prospek yang sesuai dengan target pasar?


Setelah akun facebook anda sudah matang untuk beraktivitas, sekarang kami akan ngasih tau gimana caranya menemukan target pasar yang sesuai dengan produk/jasa anda.

Dalam hal ini, setidaknya ada 2 metode yang bisa digunakan, yang pertama adalah dengan mengandalkan facebook fanpage (halaman facebook), dan yang kedua adalah dengan mengandalkan grup facebook. Oke kita bahas 1 per 1.

1. Mencari Calon Prospek Dengan Halaman Facebook

Caranya mudah saja, anda cari Halaman Facebook yang berhubungan dengan produk/jasa anda. Ambilkan contoh misalnya anda menjual produk herbal/kesehatan, maka cari Halaman facebook yang berhubungan dengan kesehatan, misalnya ini


Nah, kalau anda sudah menemukan, langkah selanjutnya adalah anda cari postingan di halaman itu yang interaksinya tinggi, alias like/coment/sharenya banyak, contohnya adalah ini, salah satu postingannya.


Anda lihat, likenya ada 252, yang koment 175, dan yang share ada 122 orang. Nah, lalu ada apa dengan ini? inilah target pasar anda, sekarang tugas anda untuk mengeksekusinya, gimana caranya?

Silahkan anda klik jumlah likenya, maka akan muncul seperti ini


Silahkan anda Add 1 per 1, lakukan secara rutin perhari, ingat... jangan berlebihan juga, karna fb mempunyai system yang ketat, kalau saya pribadi selama ini hanya mengadd 180 orang perhari, dan tidak sekaligus, pagi saya add 45 org, siang 45 org, sore 45 org, dan malam 45 org... jadi jangan 180 orang skaligus, nanti fbnya bisa2 keblokir dah.

Teknik-teknik gratisan yang seperti ini memang butuh kesabaran, kalau tidak bisa sabar, maka saya katakan mending ngga usah lanjut baca, In Syaa Allah dengan kesabaran akan berbuahkan hasil.


2. Mencari Calon Prospek Dengan Grup  Facebook

Adapun mencari calon prospek dengan mengandalkan grup facebook sama saja dengan mengandalkan halaman facebook, bedanya adalah anda hanya perlu bergabung ke grup2 yang berhubungan dengan produk/jasa anda. Misalnya anda menjual produk kesehatan, maka bergabunglah ke grup2 yang membahas tentang tips2 hidup sehat, dst. (adapun cara memilih grup yang interaksinya tinggi sudah saya paparkan sebelumnya)

Setelah anda bergabung ke grup yang berhubungan dengan produk/jasa anda, maka langkah selanjutnya sama saja, cari postingan dalam grup itu yang interaksinya tinggi lalu lakukan seperti apa yang sudah saya jelaskan sebelumnya.

Bagaimana cara supaya di Add banyak orang?


Oke, kalau sebelumnya anda mempelajari bagaimana cara mengAdd orang-orang yang tertarget sesuai dengan target pasar anda, sekarang adalah "bagaimana supaya orang-orang yang sesuai dengan target pasar anda itu justru mengAdd anda?", hayoo?

Jujur saja, tips ini lebih ampuh dari sebelumnya, dan saya tiap hari menggunakannya, Alhasil... orang-orang berombongan ngeAdd saya.






Nah, gimana caranya biar orang2 ngeAdd kita? caranya adalah

1. Cari Grup Tertarget

Anda masuk ke grup2 yang sesuai dengan target pemasaran anda... kalau anda menjual produk kesehatan, maka masuk ke grup2 tentang tips2 kesehatan. Kalau anda bisnis jualan makanan, maka anda masuk ke grup tentang resep makanan, dst.

2. Posting Hal Yang Bermanfaat Secara Rutin

Setelah anda menemukan grup fb yang sesuai target pemasaran anda, selanjutnya adalah postinglah hal-hal yang bermanfaat buat member-member didalamnya. 

Misalnya anda jualan produk herbal/kesehatan lainnya, maka postinglah digrup itu sesuatu yang berhubungan dengan tips-tips hidup sehat, cara memilih obat yang baik bagi kesehatan, cara memilih makanan yang sehat, dll. 

Dengan begitu, orang akan tertarik dengan postingan-postingan anda karna sangat bermanfaat bagi mereka, tentu saja semua orang suka dengan hal-hal yang bermanfaat, apalagi dalam masalah kesehatan.

Nah, dengan begitu, sedikit-demi sedikit mereka akan mengAdd anda karna menyangka bahwa anda ahli dalam hal kesehatan (penulis sudah membuktikannya).

Lakukan tips ini secara rutin, jangan pernah bosan dan kendor.. karna anda maunya yang gratisan, berarti anda butuh yang namanya kesabaran.

Dengan penuh kesabaran maka akan berbuahkan hasil


Ngga nyampe sebulan, teman saya yang awalnya 0 sekarang sudah 1,430. Alhamdulillah... ini semua berkat kesabaran saya.. Semua teman saya tertarget sesuai dengan target pasar saya. Tapi belum saatnya saya menjual. 

Loh kok ngga jualan? 

Anda akan temukan jawabannya dalam artikel ini pada bab "No Selling Before Trusting", dan anda harus mengetahuinya karna ini faktor yang penting

Cara meningkatkan interaksi di Facebook Personal


Tidak sedikit diantara para pedagang online langsung jualan aja, tanpa memperhatikan tingkat interaksi akun facebooknya, sehingga tidak mengherankan jika jarang terjadinya penjualan.

Berapa teman facebook anda saat ini? 500? 1500? 3500? 5000? Setiap kali anda mosting di fb, yang like berapaan? 5? 10? 15? 35? 50? 100?... sebagiannya kemana yah? hehe ... Lalu apa solusinya?

Baiklah, selanjutnya anda akan belajar bagaimana cara mengubah "Silent Reader menjadi Calon Buyer", maksudnya gimana?

Secara sederhananya begini... yang dulunya tidak pernah ngeLike postingan anda, sekarang mereka ngeLike, coment bahkan ngeShare postingan anda. Ini yang dinamakan dengan interaksi.

Jika anda mau menaikkan interaksi akun anda, maka anda harus membangun hubungan dengan teman-teman anda di facebook!

Caranya anda hanya perlu secara rutin untuk ngLike, coment, atau bahkan ngeshare postingan teman anda. Lakukan itu secara rutin minimal 10x/hari. Dengan begitu mereka akan penasaran dengan anda dan bertanya-tanya

- Siapa sih orang ini?
- Sering banget dia like postingan aku, dia siapa yah?
- Ihh dia Share postingan aku, siapa sih dia?

Kepo kepo dan kepo, setelah rasa penasaran mereka, otomatis mereka akan mengunjungi profil anda lalu secara bertahap mulai nglike,coment/share postingan anda dan akhirnya mulai mengenali anda, maka pastikan cover facebook anda adalah jualan/jasa anda.

No Selling Before Trusting


Nah, setelah teman anda mencapai ribuan dengan kesabaran, maka langkah selanjutnya adalah membangun kepercayaan, jangan tiba2 jualan, percuma. Lalu apa yang harus anda lakukan selanjutnya? silahkan dibaca

Saya harap pada BAB ini jangan lewatkan satu kata pun. Oke? ini sangat penting, bab-bab diatas menjadi tidak berguna kalau anda tidak memperaktekkan bab yang satu ini.

Kenapa jualan anda tidak laris?

- Padahal anda sudah membuat promo besar-besaran?
- Padahal anda sudah memberikan bonus yang menarik?
- Padahal harga produk anda murah?
- Padahal produk anda kualitasnya lebih bagus daripada yang lain?
- Padahal anda sudah memberikan banyak testimoni
- Padahal produk anda terbukti ampuh

Tapi kok ngga ada yang order? Kenapa?

Jawabannya adalah karna anda tiba-tiba SELLING padahal anda belum TRUSTING.

Jadi alasan kenapa orang tidak order produk anda adalah karna sebelumnya anda tidak ada pendekatan dengan calon pelanggan anda, tentu saja 95% dari mereka tidak akan order.

Analoginya begini, baca baik-baik dan poligami.. #ehh... pahami maksud saya

Misalnya anda punya kenalan, anda akrab dengan dia walaupun lewat medsos, tiap hari chit-chat bahkan ketawa-ketiwi, dan anda sudah percaya dengan orang itu, sebutlah namanya si A.

Lalu ada orang namanya si B, orang ini tidak pernah anda kenali sebelumnya, tidak pernah ada percakapan sebelumnya, tidak ada interaksi sebelumnya, pokoknya belum kenal sama sekali.

Kemudian tiba-tiba si A dan si B ini menawarkan produk kepada anda, produk itu sangat anda sukai, dan anda sanggup untuk membelinya saat itu juga.

Pertanyaan saya, anda akan order kepada siapa? apakah anda akan order melalui si A yang sudah lama kenal, tiap hari chit-chat sampai2 anda sudah percaya dengan dia. Atau anda order melalui si B yang tidak pernah anda kenali sebelumnya, tidak pernah chat sebelumnya? tidak pernah ada dialog sebelumnya?

Hayoo, anda akan order kepada siapa? si A atau si B?

Kalau menurut saya, anda akan order kepada si A? iya ngga?

Kenapa harus kepada si A? kenapa bukan kepada si B?

Disinilah letak kaedahnya, "No Selling Before Trusting" (jangan tiba-tiba jualan sebelum ada pendekatan)

Jadi, alasan kenapa anda order melalui si A adalah karna sebelumnya anda sudah dekat dengan si A, anda sudah lama kenal walaupun lewat medsos, anda sudah akrab, anda sudah percaya dengan dia sehingga lebih mudah beli kepada dia.

Bettul? sudah ditangkap atau belum maksud saya?

Jadi kalau mau orderan lancar, bangun dulu pendekatan dengan calon pelanggan anda.

Lantas gimana caranya membangun pendekatan itu?

Sederhana sekali, caranya hampir sama dengan pembahasan sebelumnya. Kalau sebelumnya anda harus ngLike, coment, atau share postingan mereka. Sekarang anda juga harus memberikan mereka hal-hal yang akan meningkatkan kepercayaan kepada anda, tipsnya seperti ini.

Misalnya anda menjual produk kesehatan, maka cara membangun kepercayaan kepada mereka adalah dengan memberikan postingan-postingan berupa tips-tips yang berhubungan dengan kesehatan, tiap hari posting minimal 3x sehari. Berikan sesuatu yang bermanfaat bagi mereka, sehingga mereka akan percaya kepada anda bahwa anda ahli dalam kesehatan, dengan begitu mereka tidak perlu ragu untuk membeli produk kesehatan yang anda jual.

Setelah teman-teman fb anda sudah mulai percaya kepada anda, barulah nanti anda berjualan.

Oke itu saja yang bisa saya paparkan dalam artikel sederhana ini.

Semoga tips sederhana ini barokah, kita sama2 pedagang online harusnya saling mendukung.

Buat anda yang mau tips bisnis online tiap hari, silahkan chat saya di WhatsApp dengan cara mengklik Disini (Menuju WhatsApp Otomatis)

Salam sukses.